PSIPKH Turut Berpartisipasi Pada SNI EXPO 2023
JAKARTA - Pusat Standardisasi Instrumen Peternakan dan Kesehatan Hewan (PSIPKH) mengikuti rangkaian acara Bulan Mutu Nasional 2023 dengan tema Standardisasi untuk Pertumbuhan Ekonomi yang Berkelanjutan yang diselenggarakan oleh Badan Standardisasi Nasional (BSN) pada Rabu-Kamis (15-16 November) bertempat di Jakarta Convention Centre. Pada acara ini digelar Seminar Nasional Standardisasi dan SNI Expo yang diikuti oleh seluruh Unit Kerja / Unit Pelaksana Teknis lingkup Badan Standardisasi Instrumen Pertanian (BSIP), produsen barang dan jasa dalam negeri ber SNI, serta perusahaan (BUMN, Lembaga Keuangan, dll).
Pada Kesempatan ini, Kepala BSN Kukuh S. Achmad turut meninjau stand milik BSIP dengan melihat berbagai inovasi yang dihasilkan dan produk yang telah ber SNI. PSIPKH berpartisipasi menampilkan produk peternakan yang telah ber SNI antara lain Telur Ayam KUB. Untuk diketahui, bahwa PSIPKH menjadi salah satu Unit Kerja dibawah koordinasi BSIP yang sudah memiliki RSNI dan SNI dibawah Komite Teknis Pakan Ternak, Bibit dan Produksi Ternak, dan Kesehatan Hewan.